Admin
Posted on 2 years ago 1379x dibacaBumiayu - Sudah menjadi kewajiban setiap orangtua berperan penting dalam mengasuh serta menjaga tumbuh kembang anak dengan harapan di hari kelak si anak memiliki pribadi dan karakter yany kuat. Semua orang tua tak ingin melewatkan sejengkal momen berharga tersebut, sangat penting bagi setiap orangtua untuk mengetahui bagaimana cara terbaik dalam mendidik anak.
Berawal dari hal tersebut KB Al-Qur'an Aisyiyah Bumiayu dan TK Aisyiyag Bustanul Athfal Bumiayu adakan kelas parenting.
Bertempat di SD Muhammadiyah Bumiayu (7/8/22), puluhan wali siswa serta giuru dari KB Al-Qur'an Aisyiyah & TK Aisyiyah Bustanul Athfal Bumiayu mengikuti program yang baru pertamakali di laksanakan, mereka tampak asyik dan menikmati setiap materi yang disamlaikan oleh narasumber.
Pada kegiatan tersebut, hadir seorang Pegiat Literasi sekaligus Motivator asal Kota Tegal yakni Tedi Kartino, S.P. Pria yang kerap di sapa Kak Tedi ini dengan santai menjelaskan kiat-kiat menjadi orangtua yang positif. Dalam pemaparannya, Kak Tedi memberikan ruumus khusus kepada peserta guna menjadi orangtua yang positif yakni dengan rumus ABCDE.
Rumus ABCDE ini jika dijabarkan yakni A yang berarti Akrab dengan aktifitas ajaib, B yang berarti Bahagia berbunga, C yang beratip Cerdas dan cakap, D yang berarti Dialog dahsyat dan berkesan, dan E yang berarti Empati dan etika.
Dalam kesempatan ini hadir pula perwakilan dari Pimpinan Ranting Muhammadiyah Bumiayu, Pimpinan Aisyiyah Ranting Bumiayu serta Ikatan Guru Aisyiyah Bustanul Athfal Bumiayu.
Amelya Haryantini selaku salah satu peserta mengaku terkesan dengan materi yang di bawakan Kak Tedi, dirinya yang juga sebagai Ibu muda merasa senang atas manfaat ilmu yang didapat, terlebih melihat latar belakang lingkungan pedesaan bukan tidak mungkin pola asuh yang di lakukan adalah pola asuh zaman dahulu.
Dalam kesempatan yang sama juga dilakukan Fun Learning Activity berupa mendongeng dengan peserta yakni Siswa/i KB Al-Qur'an Aisyiyah Bumiayu dan TK Aisyiyah Bustanul Athfal Bumiayu, anak-anak pun tak kalah seru mendengar dengan seksama dongeng yang dibawakan Kak Nella.
Qori Ifada, S.P, S.Pd selaku Ketua Panitia sekaligus Kepala KB Al-Qur'an Aisyiyah Bumiayu saat di konfirmasi menuturkan harapan bahwa kegiatan ini kelak menjadi acara yang rutin di lakukan secara berkala dengan peserta yang lebih beragam lagi.
"Ke depan saya berharap kegiatan ini bisa rutin dilaksanakan secara berkala, mengingat pentingnya perihal edukasi pola asuh yang positif kepada anak-anak", terangnya (7/8/2022).
Pada acara ini juga diundi berbagai macam doorprize seperti 3 buah Logam Mulia 24 Karat dari EOA Gold serta 1 Buku Kamu Itu Berharga.